Minggu, 03 Maret 2013

Pelajar Masa Kini


Sekarang berarti bukan dulu,itulah sebutan untuk anak sma jaman sekarang berbeda dengan anak sma jaman dulu yang pada usia remajanya rajin sholat,ngaji,puasa,dan bahkan rajin melaksanakan ibadah-ibadah lainnya.Tetapi yang ada pada jaman sekarang itu anak Usia Sekolah lebih banyak bersenang-senang, dan mencari kesenangan dunia saja bahkan dapat merugikan dirinya sendiri dan lebih-lebih lagi menyusahkan orang lain.


Inilah titik permasalahannya bagi anak sma jaman sekarang. Penyaring internal (pemahamam, etika dan sikap) anak dan remaja kita masih sangat rapuh. Di era kompleksitas arus kehidupan saat ini, orang tua telah kehilangan daya mendidik dan membangun keluarga bagi anak-anaknya. Hal ini diperparah dengan maraknya “racun-racun” yang diterima oleh anak-anak kita saat ini. Adegan-adegan kekerasan, seksual, mistik, dan hedonisme di media TV, koran dan internet, serta sistem pendidikan sekolah yang gagal membangun karakter anak sma, telah menyerang anak-anak kita saat ini.

Inilah beberapa contoh dari kelakuan anak sma yang marak di tengah kehidupan kita:


Rokok, Narkoba, Seks, dan miras
Ditengah berita siswa-siswi berprestasi dalam ajang penelitian, olimpiade sains, seni dan olahraga, anak muda Indonesia saat ini terancam dalam masa chaos. Jutaan remaja kita menjadi korban perusahaan rokok. Lebih dari 2 juta remaja Indonesia ketagihan Narkoba (BNN 2004) dan lebih 8000 remaja terdiagnosis pengidap AIDS (Depkes 2008). Disamping itu, moral anak-anak dalam hubungan seksual telah memasuki tahap yang mengawatirkan. Lebih dari 60% remaja SMP dan SMA Indonesia, sudah tidak perawan lagi. Perilaku hidup bebas telah meruntuhkan sendi-sendi kehidupan masyarakat kita.

Inilah bukti pengakuan anak SMA jaman sekarang:

Berdasarkan hasil survei Komnas Perlindungan Anak bekerja sama dengan Lembaga Perlindungan Anak (LPA) di 12 provinsi pada 2012 diperoleh pengakuan remaja bahwa :
>Sebanyak 21,2% remaja SMA mengaku pernah melakukan aborsi .
>Dari 2 juta wanita Indonesia yang pernah melakukan aborsi, 1 juta adalah remaja perempuan.
>Sebanyak 93,7% anak SMP dan SMU pernah melakukan ciuman, petting, dan oral seks.
>Sebanyak 62,7% anak SMP mengaku sudah tidak perawan lagi.
>Sebanyak 97% pelajar SMP dan SMA mengaku suka menonton film porno.

Beginikah Remaja Kita jaman sekarang..??
 jadi itu dari usaha kalian saja mau menghindari atau bertindak..!!

0 komentar:

Posting Komentar